Fungsi Water Bath Laboratorium dan Prinsip Kerjanya
Water Bath adalah salah satu peralatan laboratorium yang masuk klasifikasi instrumentasi laboratorium. Penggunaan water bath di laboratorium terbilang sangat masif, terutama di laboratorium farmasi dan mikrobiologi.
Pada artikel kali ini kita akan mengenal water bath secara lengkap mulai dari pengertiannya, cara kerjanya hingga cara penggunaannya. Yuk simak ulasannya berikut ini!
Apa Itu Water Bath Laboratorium?
Water bath adalah peralatan laboratorium yang menyerupai wadah dan digunakan pada proses pemanasan sampel larutan dengan cara merendamnya pada alat ini. Dengan menggunakan alat ini maka suhu larutan dapat dipertahankan secara konstan pada selang waktu tertentu.
Biasanya water bath dilengkapi dengan antarmuka digital dan analog yang memudahkan pengguna dalam mengoperasikannya. Water bath juga dilengkapi dengan alat shaker yang berguna untuk homogenisasi larutan pengujian.
Fungsi Water Bath
Setelah membaca pengertian water bath di atas, maka kita bisa menarik kesimpulan yang menggambarkan fungsi dari alat ini. Fungsi water bath adalah untuk menjaga sampel pengujian dalam keadaan suhu konstan, antara 30-100º celsius.
Penggunaan water bath sering kita temukan dalam laboratorium kimia, mikrobiologi dan farmasi. Fungsi water bath dalam kimia analisis biasa kita temukan pada sisntesis senyawa, isolasi dan pemurnian senyawa organik. Sementara fungsi water bath dalam mikrobiologi biasa kita temukan pada inkubasi sel kultur dan peleburan substrat.
Water bath merupakan alat yang tidak bisa bekerja sendirian, tetapi memerlukan alat pendukung lainnya. Biasanya pengujian yang menggunakan water bath akan melibatkan sentrifuse, inkubator, mikropipet dan oven laboratorium.
Cara Kerja Water Bath
Water bath memiliki cara kerja yang melibatkan energi listrik yang diubah menjadi energi panas. Energi panas inilah yang membuat air dalam wadah water bath tetap terjaga suhunya, dan dimonitoring langsung pada antarmuka alat ini.
Penggunaan water bath juga sangatlah mudah, kamu cukup menaruh sampel larutan yang ada dalam erlenmeyer atau botol reagen ke dalam wadah water bath yang terisi dengan air. Kemudian atur suhu yang kamu inginkan melalui tombol antarmuka alat ini.
Harga Water Bath
Water bath memiliki harga yang bervariasi, tergantung dari merk dan spesifikasinya. Spesifikasi water bath yang mumpuni akan memiliki harga yang lebih tinggi, jika dibandingkan dengan water bath biasa.
Berikut ini harga water bath yang bisa kamu gunakan sebagai referensi harga pasar:
Kapasitas Volume (Memmert) | Harga Waterbath |
---|---|
Memmert Kapasitas 7 Liter | Rp. 15 jutaan |
Memmert Kapasitas 11 Liter | Rp. 19 Jutaan |
Memmert Kapasitas 22 Liter | Rp. 25 Jutaan |
Memmert Kapasitas 29 Liter | Rp. 28 Jutaan |
Memmert Kapasitas 45 Liter | Rp. 40 Jutaan |
Harga water bath yang kami lampirkan pada tabel di atas adalah harga kisaran yang ada di beberapa toko online. Guna untuk memastikan harga aslinya bisa kamu tanyakan pada toko instrumen laboratorium yang ada di kotamu.
Demikian ulasan mengenai pengertian water bath, fungsinya dan prinsip kerjanya. Semoga tulisan ini bisa bermanfaat untuk kalian para pembaca setia Blog Kimia, terima kasih!
Tinggalkan Komentar