Guest Post
Home » Blog » Mengenal Jenis dan Spesifikasi pH Meter Hanna Instruments

Mengenal Jenis dan Spesifikasi pH Meter Hanna Instruments

Jika kamu adalah seorang peneliti pasti sudah tidak asing dengan salah satu instrumentasi laboratorium yang disebut dengan pH meter. Instrumentasi yang satu ini memiliki fungsi yang sangat penting dalam penentuan tingkat keasaman dan kebasaan suatu larutan atau sampel uji.

Walaupun sebelumnya kita sudah membahas mengenai pH meter di artikel yang lain, tentu tidak ada salahnya kita untuk coba melihat kilas balik dari instrumen yang satu ini dari sudut pandang yang lain.

Nah sudut pandang yang ingin kita bahas adalah beberapa jenis pH meter dan spesifikiasinya, khususnya dari distributor pH meter Hanna instruments.

Jenis-Jenis pH meter Hanna Instruments

Hanna instruments menyediakan beberapa jenis pH meter yang yang dapat disesuaikan dengan jenis pengujian dan tingkat akurasinya. Beberapa jenis pH meter unggulan dari Hanna Instruments antara lain:

1. pH Meter Digital

pH Meter Digital
Gambar pH Meter Digital

pH meter digital adalah instrumentasi yang digunakan untuk mengukur tingkat keasaman atau kebasaan suatu larutan secara lebih akurat dibandingkan dengan metode manual seperti kertas lakmus. Tingkat akurasi yang bisa dihitung menggunakan pH meter jenis ini yaitu pada rentang 0 hingga 14.

Prinsip kerja dari pH meter digital adalah pengukuran potensial elektrokimia yang terjadi antara elektroda pengukur dan elektroda referensi. Ketika elektroda pengukur dicelupkan ke dalam larutan, ion hidrogen berinteraksi dengan elektroda gelas, menghasilkan sinyal listrik.

pH meter digital memiliki kelebihan dalam akurasi pengukuran yang tinggi, mudah penggunaannya, fitur kalibrasi otomatis dan pengukuran secara real time. Sedangkan kekurangannya terletak pada harganya yang relatif mahal serta tingkat sensitifitasnya yang tinggi, sehingga memerlukan kalibrasi secara berkala.

2. pH Meter Portabel

pH meter Portabel
Gambar pH meter Portabel

pH meter portabel adalah alat pengukur pH yang dirancang untuk kemudahan penggunaan di luar laboratorium atau dalam situasi di mana portabilitas sangat penting. Alat ini digunakan untuk mengukur keasaman atau kebasaan suatu larutan, dengan memeriksa konsentrasi ion hidrogen di dalamnya.

Meskipun lebih kecil dan mudah dibawa kemana saja, pH meter portabel tetap memiliki banyak fitur yang dapat memenuhi kebutuhan aplikasi lapangan maupun laboratorium sederhana. Beberapa kelebihan dari pH meter portabel yaitu portabilitasnya yang sangat tinggi serta harganya yang terjangkau.

Namun pH meter ini juga memiliki keterbatasan dalam pengukuran dengan tingkat akurasi yang tinggi, sehingga sampel perlu dilakukan pengujian kembali menggunakan pH meter yang lebih handal untuk mendapatkan akurasi yang tepat.

3. pH Meter Benchtop (pH meter Meja)

pH Meter Benchtop
Gambar pH Meter Benchtop

pH meter benchtop atau pH meter meja merupakan instrumentasi yang dirancang untuk pengukuran pH dengan tingkat akurasi yang tinggi. Biasanya pH meter ini digunakan di laboratorium pengujian atau fasilitas penelitian dengan skala yang besar.

pH meter benchtop menawarkan fitur yang lebih canggih dan presisi dengan tingkat akurasi yang tinggi. pH meter jenis ini sering digunakan dalam aplikasi yang memerlukan pengukuran pH akurat dan stabil, seperti dalam penelitian kimia, biologi, farmasi, serta industri makanan dan minuman.

pH meter benchtop bekerja berdasarkan prinsip elektrokimia yang sama dengan pH meter digital lainnya, tetapi dengan peningkatan akurasi dan kemampuan analisanya.

Beberapa keunggulan pH meter benchtop yaitu tingkat akurasi yang tinggi hingga 0,0001 pH, durabilitas dan pengukuran yang stabil, mampu menyimppan data log serta fitur multi-parameter. Sedangkan untuk keterbatasan dari pH meter benchtop yaitu harga yang relatif mahal dan portabilitasnya yang terbatas.

Kesimpulan

Hanna Instruments merupakan pusat penyedia instrumentasi laboratorium pengujian air berkualitas dan terlengkap di Jabodetabek dan sekitarnya. Salah satu produk unggulan dari Hanna Instruments adalah pH meter dengan berbagai jenis dan spesifikasi yang dapat disesuaikan dengan jenis pengujiannya.

Artikel Terkait

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.